Teks foto: Ketua Koptan Sedulur I Desa Saentis Kecamatan Percut Seituan, Hendri Saragih (kiri)
SerlokMedan.LUBUK PAKAM
Sejumlah kelompok tani (Koptan) di Kecamatan Percut Seituan Kabupaten Deli Serdang mengeluh.
Sebab stempel koptan mereka dipegang oleh petugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Kecamatan Percut Seituan Dinas Pertanian (Distan) Deli Serdang, Yusniar Siregar.
Menurut keterangan Ketua Koptan Sedulur I Desa Saentis Kecamatan Percut Seituan, Hendri Saragih, PPL beralasan jika stempel dipegang koptan dikhawatirkan disalahgunakan untuk meminjam uang
"Kan tidak logika. Untuk apa dipilih sebagai ketua kalau stempel tidak diberikan sama saya,"kata Hendri Saragih saat dikonfirmasi, Sabtu (26/4/2025).
Diungkapkan Hendri, jika lokasi persawahan Koptan Sedulur I Desa Saentis berada di Desa Sopoyono Kecamatan Percut Seituan.
"Kami muak lihat oknum PPL di tempat kami. Maunya uang aja. Kalau datang minta uang minyak,"ucap Hendri.
Serupa juga diungkapkan Wagiono Ketua Koptan Sedulur II Desa Saentis.
"Kami koptan di Kecamatan Percut Seituan merasakan hal yang sama dengan Koptan Sedulur I,"kata ketua koptan yang telah menjabat selama 6 tahun sejak tahun 2019.
Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), kata Wagiono, adalah petugas lapangan dari Dinas Pertanian yang bertugas memberikan penyuluhan, bimbingan, dan pengarahan di bidang pertanian kepada petani dan pelaku usaha terkait. Mereka berperan sebagai pendidik, pemimpin, dan penasihat untuk membantu meningkatkan kesejahteraan petani.
"Bukan malah mengambil stempel Koptan,"tuturnya.
Dikonfirmasi hal ini, Yusniar Siregar mengatakan dirinya sedang sibuk.
"Sabar dulu saya belum ada waktu lagi sibuk,"jawabnya singkat via seluler.
Sementara pelaksana Kepala Bidang (Kabid) Penyuluhan (PPL) Distan Deli Serdang Martin Siregar mengaku belum bisa bertemu dengannya.
"Kebetulan saya lagi ada pertemuan, nanti jumpa saja di ruangan saya bang,"ucap pria yang mengantikan Kabid PPL Marakayo Lubis yang pensiun.(sugiono)